D3 - Manajemen Lalu Lintas Udara
Tentang Program Studi
Yuk, cari tahu tentang D3 - Manajemen Lalu Lintas Udara di Politeknik Penerbangan Makassar
Program Studi Manajemen Lalu Lintas Udara dengan jenjang Diploma III adalah program studi yang mampu menghasilkan para lulusan yang memiliki standar kompetensi di bidang Navigasi Penerbangan sesuai dengan peraturan Menteri Perhubungan Republik Indonesia Nomor PM 14 tahun 2019 tentang Peraturan Keselamatan Penerbangan Sipil (CASR part 69) Lisensi, Rating, Pelatihan, dan Kecakapan Personel Navigasi Penerbangan. Serta Peraturan Menteri Perhubungan Republik Indonesia Nomor PM 85 Tahun 2021 tentang Peraturan Keselamatan Penerbangan Sipil Bagian 143 tentang Lembaga Penyelenggara Pendidikan dan/atau Pelatihan Bidang Navigasi Penerbangan.
Dalam peraturan tersebut dimuat bahwa Standar Kompetensi Personil Navigasi Penerbangan mampu memberikan dan/atau mengawasi pengawasan aerodrome control dan approach control di satu atau beberapa aerodrome dalam ruang udara, melayani dan/atau mengawasi pemberian air traffic advisory flight information dan alerting service terhadap pesawat udara yang melakukan penerbangan di aeroderome filght information zone (AFIZ), heliport dan penerbangan jelajah atau enroute diluar wilayah control airspace, mampu melaksanakan pelayanan pengoperasian distribusi data/informasi penerbangan baik menggunakan voice maupun data menggunakan perangkat komunikasi AFS, mampu memberikan pelayan informasi aeronautika dan peta penerbangan yang dibuktikan dengan penerbitan sertifikat kompetensi oleh penyelenggara pendidikan dan penerbitan lisensi Manajemen Lalu Lintas Udara oleh Direktorat Jenderal Perhubungan Udara. Dengan kompetensi dan lisensi yang dimiliki, para lulusan akan menjadi personil penerbangan di bidang Navigasi Penerbangan dan tenaga pengajar.
Visi:
Sebagai pusat pengembangan pendidikan dan pelatihan penerbangan khususnya dalam bidang pelayanan lalu lintas udara bertaraf internasional pada tahun 2025.
Misi:
- Meningkatkan tingkat keefektifan sistem, manajemen organisasi dan sumber daya program studi Manajemen Lalu Lintas Udara Politeknik Penerbangan Makassar agar lebih optimal untuk mewujudkan lembaga yang unggul dalam pendidikan, penelitian, pengabdian kepada masyarakat dan penyediaan informasi di bidang pelayanan lalu lintas udara.
- Menyelenggarakan program studi pembelajaran yang efektif dan efisien untuk menghasilkan lulusan yang mempunyai kemampuan akademik yang tinggi di bidang pelayanan lalu lintas udara, berakhlak mulia, memiliki attitude yang baik dan aktif membangun lingkungan di sekitar kampus, baik di tingkat regional, nasional maupun internasional.
- Menyelenggarakan penelitian di bidang pelayanan lalu lintas udara untuk mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi, menghasilkan karya yang lebih inovatif, visioner dan monumental.
- Melaksanakan pengabdian masyarakat untuk diterapkan kepada masyarakat sekitar serta memberikan layanan informasi iptek di bidangnya.
Kompetensi:
- Approach Control Procedure (APP)
- Aerodrome Control Tower (TWR)
- Flight Information (FI)
- Aeronautical Fixed (AF)
- Publication (PUB)
- Cartography (CAD)
Rekomendasi Jurusan
Rekomendasi jurusan yang mungkin kamu minati
Yuk ikuti Tes Potensi di Maukuliah.id
Yuk, ikuti tesnya!